Bercita-cita ingin menjadi seorang koki handal dan bekerja di luar negeri? Universitas di Bandung jurusan tata boga menjadi jawaban Anda untuk mewujudkannya. Selain jurusan terkenal seperti teknik, fisipol, sampai kedokteran, ada juga tata boga yang jadi andalan di beberapa universitas.
Banyak sekali ilmu yang dipelajari di jurusan tata boga mulai dari resep masakan sampai dengan kebutuhan gizinya. Jadi sebagai seorang chet tidak hanya memperhatikan soal rasa masakan yang enak saja. Apa saja universitas pilihannya bisa disimak di sini.
Kesempatan untuk bisa bekerja di luar negeri dan mendapatkan gaji tinggi menjadi salah satu alasan mengapa kuliah tata boga begitu diminati. Banyak teknik yang perlu dipelajari tidak hanya pada tingkatan SMK saja tetapi sampai universitas.
Bahkan jenis profesi yang bisa diambil bukan hanya chef atau koki saja tetapi juga baker, bartender sampai dengan wirausahawan kuliner. Oleh karena itu jika ingin memiliki profesi tersebut universitas di Bandung jurusan tata boga berikut bisa menjadi pilihannya.
Lebih dikenal dengan jurusan tata boga UPI, di sini biaya yang harus dikeluarkan untuk menyelesaikan S1 sangat terjangkau. Berbeda dengan biaya di kampus swasta lainnya.
Nama jurusan yang bisa diambil adalah Program Studi Pendidikan Vokasi Kuliner. Program Studi ini masih dibagi menjadi tiga yaitu Jasa Boga, Dietetika dan juga Pastry. Pada tahun 2015 jurusan tata boga di Universitas Indonesia merupakan salah satu program studi pelopor dan juga unggul.
Biaya bersahabat dengan kualitas pendidikan terbaik. Inilah daya tarik yang ditampilkan oleh jurusan tata boga di UPI.
Lokasi kampus S1 tata boga ini ada di Jalan Raya Cinunuk, Cileunyi, Bandung. Berdiri di tahun 1996 tepatnya pada tanggal 3 November. Mendapatkan Surat Keputusan berdiri pada tanggal 20 Mei 1997 dan telah menjadi salah satu akademi dengan jurusan tata boga di Bandung.
Bagi warga Jawa Barat, akademik ini menjadi salah satu kampus favorit untuk mengemban pendidikan tata boga. Fasilitas yang tersedia sangat lengkap sehingga mahasiswa tidak hanya belajar secara teori tetapi juga praktek dengan lebih fokus.
Salah satu universitas di Bandung jurusan tata boga ini mengedepankan budaya kerja yang profesional, disiplin dan juga kreatif. Sampai saat ini sudah banyak alumni Akademi Tata Boga Bandung yang sukses berkarir menjadi chef baik di dalam dan luar negeri.
Selanjutnya adalah sekolah tinggi yang berada di Jalan Dr Setiabudi, Cidadap, Bandung. Sudah mengantongi akreditasi A sehingga kualitas pendidikannya pun tidak perlu diragukan kembali.
Hanya saja di sekolah tinggi ini program pendidikan paling tinggi adalah D3. Materi perkuliahan yang diajarkan sangat lengkap. Mulai dari pengolahan makanan sesuai standar resep hotel, pengendalian biaya makanan sampai dengan praktik seni kuliner.
Banyak alumni yang sukses dari sekolah ini dan menjadi supervisor, instruktur tata boga sampai food demonstrator. Soal pendidikannya tidak kalah dengan dua universitas sebelumnya.
Banyaknya pilihan universitas di Bandung jurusan tata boga membuat siapa saja yang tertarik harus berusaha agar bisa diterima. Meskipun persaingannya tidak setinggi jurusan lainnya, namun tidak sedikit juga yang gagal untuk masuk.
Berikut ini beberapa tips mudah supaya bisa lolos dalam penerimaan masuk universitas di Bandung jurusan tata boga.
Syarat pertama tentu saja adalah dokumen yang akan masuk ke seleksi administrasi. Seleksi ini harus dipenuhi dengan benar sehingga tidak mengalami kegagalan. Syarat ini biasanya meliputi fotokopi ijazah dan nilai pendidikan terakhir.
Begitu juga dengan syarat seperti KTP, SKCK, surat keterangan sehat, pas foto dan masih banyak lagi. Tinggal cek saja syaratnya satu per satu dari halaman website masing-masing universitas.
Setiap universitas di Bandung jurusan tata boga biasanya sudah mengeluarkan brosur biaya kuliah sampai semester akhir. Masalah biaya ini harus direncanakan dan dipersiapkan sehingga tidak terjadi putus kuliah di tengah jalan.
Biaya ini tentu saja berbeda di masing-masing universitas jadi sebaiknya cek mana kampus yang membebankan biaya sesuai dengan kemampuan. Jangan sampai pendidikan terhenti karena masalah biaya.
Jika perlu carilah beasiswa yang bisa memberikan biaya pendidikan sampai dengan akhir kuliah. Dengan begitu tidak akan bermasalah lagi dengan biaya setiap semesternya.
Bukan hanya terampil memasak saja, demi menunjukkan minat dan bakat perlu adanya keaktifan dalam dunia kuliner. Hal ini bisa ditunjukkan dengan mengikuti seminar, workshop yang berhubungan dengan kuliner.
Lebih bagus lagi jika kerap menjuarai kegiatan lomba memasak atau bidang kuliner lainnya. Prestasi ini bisa menjadi nilai tambah, jika beruntung mungkin saja bisa mendapatkan beasiswa dari kampus.
4. Percaya Diri dan Kreatif
Tips terakhir adalah selalu percaya diri dan aktif mengasah kreatifitas. Dalam dunia kuliner, seorang koki tidak hanya bisa memasak sesuai resep. Koki juga harus bisa menciptakan resep yang kreatif dan memenuhi standar gizi.
Hal tersebut bisa membuat mahasiswa terus siap untuk berkreasi dan maju mengikuti perkembangan dunia kuliner. Karena tidak jauh berbeda dengan teknologi, dunia kuliner juga terus berkembang.
Inilah daftar universitas di Bandung jurusan tata boga sekaligus tips agar bisa berhasil untuk masuk ke jurusan tersebut. Mantapkan pilihan jurusan untuk kuliah sebelum mendaftar serta penuhi syaratnya.
Senam Pagi Rutin di Boarding School Al Masoem Bandung
by Admin 25 Jul 2024
Membangun Jaringan Kepedulian Sosial di Kampus
by Admin 20 Sep 2023